Kamu mungkin sudah tahu betapa populernya niacinamide di dunia skincare. Tapi, ada yang belum banyak dibahas: residu 3-cyanopyridine (3-CP) dalam niacinamide bisa jadi “bumerang” buat kulit kita.
3-CP, Bahaya Tersembunyi di Balik Niacinamide
3-Cyanopyridine (3-CP) adalah senyawa yang digunakan sebagai prekursor dalam proses pembuatan niacinamide. Proses ini melibatkan hidrolisis 3-CP menggunakan enzim nitrilase, yang pada akhirnya menghasilkan niacinamide tanpa tambahan amida lain. Namun, proses produksi yang tidak optimal dapat meninggalkan residu 3-CP dalam produk akhir.
Residu 3-CP yang tertinggal dalam niacinamide dapat menimbulkan reaksi yang merugikan bagi kulit, terutama bagi mereka yang memiliki kulit sensitif. Senyawa ini dapat menyebabkan iritasi kulit, kemerahan, dan bahkan rasa tidak nyaman jika terpapar pada konsentrasi tertentu. Ini sebabnya penting bagi para formulator dan produsen untuk memastikan bahwa residu 3-CP dihilangkan sepenuhnya dari produk niacinamide yang mereka gunakan, demi menjaga keamanan customer.
Tips untuk Memilih Niacinamide Berkualitas
Sebagai formulator, memilih produk yang aman dan terverifikasi kualitasnya merupakan hal yang krusial. Berikut beberapa tips yang bisa membantu Anda:
- Periksa Sertifikasi dan Dokumen Produk: Pastikan produk niacinamide yang Anda pilih dilengkapi dokumen pendukung seperti laporan analisis (Certificate of Analysis) yang mencantumkan tingkat residu 3-CP.
- Pilih Produsen Terkemuka: Produsen yang andal biasanya memiliki kontrol kualitas yang ketat untuk meminimalisir residu berbahaya.
Dengan memilih bahan baku yang berkualitas tinggi dan memiliki kelengkapan dokumen, Anda dapat memastikan formulasi yang aman dan nyaman digunakan oleh konsumen.



Leave a comment